Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

Rastra bantu perekonomian masyarakat

TVRI Sumatera BaratEkonomi 12 September 2017 JAM 06:48:26 WIB

Program beras untuk keluarga sejahtera bagi masyarakat kurang mampu sangat disyukuri masyarakat Sumatra Barat. Masyarakat berharap program beras sejahtera atau rastra ini tetap berlanjut karena sangat membantu masyarakat  memenuhi kebutuhan sehari-hari. Beras sejahtera atau rastra merupakan program sosial dari pemerintah pusat di masa kepemimpinan Jokowi-Jk untuk membantu perekonomian masyarakat . Realisasi dari program ini sangat diapresiasi sejumlah masyarakat Kota Padang, karena manfaatnya sangat dirasa  masyarakat kurang mampu khususnya.

Masyarakat menilai program rastra yang dibagikan setiap bulannya ini sangat membantu warga yang berekonomi lemah dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Selain itu, program pemberian rastra setiap bulannya ini juga meringankan beban warga untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Seperti yang diungkapkan upik salah seorang warga mata air Kota Padang ini, sejak adanya program rastra tersebut, dirinya tidak lagi memikirkan bagaimana memperoleh beras untuk konsumsi setiap hari. Meski dinilai sangat membantu warga, tidak semua masyarakat berekonomi lemah  mendapatkan pembagian rastra ini. Masyarakat berharap pembagian rastra ini bisa merata, sehingga seluruh masyarakat tidak mampu bisa merasakan manfaat dari beras untuk keluarga sejahtera ini.

Wartawan : HARMALIA, JONI BAKRI
Editor : prihandonodona


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat