Berita ❯ Kota Padang
Satpol PP Kota Padang Bongkar Sejumlah Lapak Liar yang Berdiri di Trotoar
TVRI Sumatera Barat • Sosial 05 Desember 2024 JAM 08:32:42 WIB

PADANG - Tim Gabungan yang terdiri dari Satpol PP Padang, SK4, Babinsa dan tim Kecamatan Koto Tangah melakukan penertiban lapak yang berdiri di atas fasilitas umum, Rabu, 4 Desember 2024.
Plh Kabid Tibum Tranmas Satpol PP Kota Padang, Eka Putra Irwandi mengatakan, penertiban tersebut dilakukan tim gabungan di sepanjang Jalan Adinegoro, Kecamatan Koto Tangah.
"Sebelum melakukan penertiban lapak yang berdiri di atas fasilitas umum tersebut, pihak Kecamatan Koto Tangah terlebih dahulu menyurati pemilik lapak agar membongkar sendiri lapak milik mereka," ucap Eka.
Eka Putra Irwandi menambahkan bahwa pembongkaran lapak tersebut bertujuan untuk mengembalikan kembali fungsi fasilitas umum ke fungsi yang seharusnya.
Dalam penertiban personil Pol PP terpaksa membongkar 10 lapak yang masih berdiri di atas fasilitas umum serta mengamankan barang-barang milik PKL berupa meja, kursi, terpal, gerobak dan seng sebagai barang bukti.
"Penertiban dan pembongkaran yang dilakukan tim gabungan ini merupakan upaya memberikan ruang kembali kepada pejalan kaki untuk dapat menggunakan trotoar," ungkap Eka.
"Kita Sangat berharap kepada masyarakat agar selalu mematuhi aturan yang telah ada, setelah melakukan pembongkaran ini, kita juga akan memerintahkan personil yang diBKO kan di Kecamatan Koto Tangah untuk melakukan pengawasan, jika masih ada ditemukan pelanggaran, maka nantinya akan kita lakukan penertiban kembali," tutur Eka Putra Irwandi.
Wartawan : Tio Furqon Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Remaja yang Tenggelam di Sungai Kawasan Koto Tangah Padang Ditemukan Meninggal Dunia
17 April 2025 JAM 12:00:26 WIB

Telan Biaya Rp10 Miliar Lebih, KPU Sumbar Pastikan Kesiapan PSU Pilkada Pasaman pada 19 April 2025 Mendatang
15 April 2025 JAM 20:17:15 WIB