Berita ❯ Kota Padang
Pohon Trambesi Tumbang Hambat Akses Jalan di Kampung Pondok, BPBD Padang Evakuasi Dalam 45 Menit
TVRI Sumatera Barat • Bencana Alam 09 September 2024 JAM 06:00:00 WIB
PADANG - Pohon jenis trambesi tumbang di kawasan Kampung Pondok, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang. Pohon dengan panjang 16 meter dan diameter 70 centimeter ini tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang.
Selain menghambat akses jalan warga setempat, pohon tumbang juga merusak aliran telepon dan menimpa rumah warga, menyebabkan kerusakan ringan.
Mendapatkan laporan dari warga, BPBD Kota Padang mengerahkan 10 personel TRC ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi pohon tersebut. Dengan menggunakan mesin pemotong, pohon tumbang berhasil dievakuasi dalam waktu kurang lebih 45 menit, sehingga akses jalan setempat dapat kembali dilalui oleh pengendara.
BPBD Padang mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang diprediksi akan terjadi dalam beberapa hari ke depan, yang dapat menyebabkan pohon tumbang, tanah longsor, dan gelombang tinggi.
Wartawan : REDO JAYUSMAN
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Masuki Masa Tenang, KPU Sumbar: Aktivitas Kampanye Harus Dihentikan Termasuk Lembaga Survei
24 November 2024 JAM 09:29:55 WIB
Lansia di Padang yang Tenggelam Saat Menyeberang Sungai Ditemukan Meninggal Dunia
20 November 2024 JAM 20:51:38 WIB
KPU Sumbar Ingatkan Paslon Tidak Kampanye di Media Sosial Selama Masa Tenang
19 November 2024 JAM 21:52:25 WIB