Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

Pasangan Hendri Septa dan Hidayat Mendaftar ke KPU Kota Padang Hari Ini

TVRI Sumatera BaratPolitik 29 Agustus 2024 JAM 21:15:04 WIB

PADANG - Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang, Hendri Septa dan Hidayat, resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang hari ini, Kamis, 29 Agustus 2024. 

Hendri Septa dan Hidayat tiba di KPU Padang sekitar pukul 11.00 WIB, diiringi oleh massa pendukung yang mengarak mereka menggunakan bendi. Mereka menjadi pasangan ketiga yang mendaftarkan diri untuk Pilkada mendatang

Sebelumnya, pasangan ini diarak dari Masjid Al-Khaer Tanah Sirah, Lubuk Begalung, melewati Gunung Pangilun, Siteba, hingga ke Kantor Baznas Kota Padang.

Setibanya di KPU, keduanya disambut oleh Ketua KPU Kota Padang, Dorry Putra. Dalam sambutannya, ia menyebut aturan main pada Pilkada 2024 ini akan menyesuaikan dengan putusan Mahkamah Konstitusi.

"Untuk Kota Padang dengan jumlah penduduk kisaran 500 ribu hingga 1 juta maka penghitungannya 7,5 persen surat suara sah," ucapnya.

Diketahui surat suara sah pada Pemilu 2024 adalah sebanyak 466.000 dari DPT 666.000. Maka, kata Dory, suara sah Kota Padang sebesar 35.056.

"Artinya jika ada partai yang suaranya 35.056 suara sah maka bisa mengusung satu bakal pasang calon," ungkapnya.

Sementara itu, berkas pendaftaran pasangan ini akan diverifikasi untuk memastikan kelengkapan syarat administrasi. Jika ada kekurangan, pihak KPU memberikan waktu perbaikan hingga 8 September mendatang.

Pasangan Hendri-Hidayat diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Gerindra, dengan masing-masing memiliki 5 kursi dan 7 kursi di DPRD Kota Padang. 

Hendri Septa merupakan petahana yang menjabat sebagai Wali Kota Padang sejak 7 April 2021, menggantikan Mahyeldi. Sementara itu, Hidayat sebelumnya menjabat sebagai anggota DPRD Sumatera Barat.

"Kami merasa yakin dengan kemampuan kami, saya yakin amanah ini diberikan kepada kami kami akan memeberi yang terbaik lagi untuk Kota Padang, bukan hanya sekedar janji tapi itu telah kami buktikan," ujarnya Hendri Septa.

Wartawan : Tio Furqon Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat