Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaDaerah

600 Jiwa Masyarakat Kelurahan Bukit Gado - Gado Terdampak Kekurangan Air Bersih

TVRI Sumatera BaratEkonomi 31 Juli 2024 JAM 08:11:20 WIB

Guna Memenuhi Kebutuhan Air Bersih Untuk Air Minum, Mandi, Cuci Kakus Warga Kelurahan Bukit Gado - Gado, Kecamatan Padang Selatan, BPBD Kota Padang Mengerahkan Satu Mobil Tangki Kapasitas 5 Ribu Liter Ke Daerah Tersebut.

Kedatangan Mobil Pembawa Air Bersih Itu, Langsung Disambut Oleh Masyarakat Yang Sudah Menjejerkan Tempat Penampung Air, Demi Mendapatkan Air Bersih Untuk Kebutuhan Air Bersihnya.

Lurah Bukit Gado - Gado Riko Rikaldo Menyebutkan," Kekeringan Yang Melanda Wilayah Kelurahan Bukit Gado - Gado Sudah Dirasakan Warga Sejak 2 Minggu Belakangan, Karena Sumber Air Dari Perbukitan Yang Biasa Memenuhi Kebutuhan Mereka Sudah Tidak Lagi Mengalir.

Berdasarkan Data Kelurahan Bukit Gado - Gado Dari Seribu 7 Ratus Warga Bukit Gado - Gado, Terdapat 600 Orang Terdampak Kekurangan Air Bersih, 600 Warga Ini Bermukum Di 4 RT Yang Ada  Di Kelurahan Bukit Gado Gado.

Sebelum Adanya Suplay Air Bersih Dari BPBD Padang, Sejumlah Warga Terpaksa Harus Membeli Air Galon Dan  Mengungsi Ke Rumah Saudaranya Yang Memiliki Air Bersih Untuk Mandi Dan Cuci Kakus.

Warga Meminta Kepada Pemerintah Kota Padang Untuk Dapat Bisa Menyalurkan Air Bersih Minimal  2 Kali Dalam Sehari  Agar Kebutuhan Air Bersih Warga Di Bukit Gado - Gado Bisa Terpenuhi.

Wartawan : Redo Jayusman
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat