Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

Keluyuran Saat Jam Pelajaran Berlangsung, 37 Pelajar Diamankan Satpol PP Kota Padang saat Asik Nongkrong di Kafe

TVRI Sumatera BaratSosial 18 Juli 2024 JAM 19:49:55 WIB

PADANG - Satpol PP Kota Padang mengamankan 37 pelajar yang sedang asik nongkrong di salah satu kafe  di Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang saat jam pelajaran berlangsung, Kamis, 18 Juli 2024

Kepala Bidang Trantibum dan Tranmas Satpol PP Rozaldi Rosman mengatakan, puluhan orang pelajar yang ditertibkan setelah pihaknya mendapat laporan dari masyarakat tentang adanya siswa yang bolos sekolah.

"Setelah menerima laporan pengaduan tersebut personil langsung meluncur ke lokasi dan mengamankan puluhan pelajar tersebut," katanya.

Dikatakannya, 37 pelajar ini berasal dari berbagai sekolah negeri maupun swasta di Kota Padang. Saat diamankan oleh petugas, mereka masih mengenakan seragam sekolah lengkap.

Semua pelajar yang ditertibkan tersebut dibawa ke Mako Satpol PP Kota Padang untuk diproses dan diberikan pembinaan lebih lanjut. 

"Kita akan panggil pihak sekolah beserta orang tua mereka untuk dilakukan pembinaan sesuai aturan yang berlaku. Yang kita takutkan dengan adanya pelajar yang bolos dan nongkrong pada jam pembelajaran akan memancing aksi tawuran antar pelajar yang marak terjadi di Kota Padang akhir-akhir ini," ujar Rozaldi Rosman. 

Rozaldi juga mengimbau kepada masyarakat, apabila menemukan hal-hal yang meresahkan, segera menghubungi Call Center Satpol PP Kota padang di 112. 

"Sampaikanlah melalui Call Center 112. Insya Allah kami akan melayani dengan baik dan segera akan menerima laporan tersebut," ucapnya.

Wartawan : Tio Furqon Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat