Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

Masjid Raya Sumbar Resmi Ganti Nama Jadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi

TVRI Sumatera BaratSeputar Kota Padang 08 Juli 2024 JAM 13:15:14 WIB

SUMBAR - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat meresmikan pergantian nama Masjid Raya Sumbar menjadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi, Minggu, 7 Juli 2024.

Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah mengatakan, pemilihan nama Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi diputuskan usai pembicaraan panjang pihaknya dengan beberapa tokoh masyarakat di Sumbar.

"Setelah diskusi panjang itu, disepakati nama Masjid Raya Sumbar menjadi Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi," katanya.

Dikatakan Mahyeldi, pembangunan Masjid Raya sendiri merupakan inisiatif Gubernur Sumbar Periode 2005-2009 yakni Gamawan Fauzi dan dilaksanakan oleh Irwan Prayitno yang menjabat Gubernur Sumbar periode 2010-2021.

"Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi sendiri merupakan imam besar di Masjidil Haram dan mufti di Arab Saudi. Beliau juga tokoh di sini (Sumbar) dan internasional. Maka dari itu, kita pilih nama beliau menjadi nama Masjid Raya Sumbar," tambahnya.

Mahyeldi berharap dengan disematkannya nama Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi di Masjid Raya Sumbar semoga mampu meningkatkan investasi dan kunjungan wisatawan ke Sumbar.

"Sedangkan alasan kita memilih tanggal 8 Juli untuk pergantian nama Masjid ini karena bertepatan dengan 1 Muharram 1446 H, Insyaallah bisa menjadi tonggak sejarah bagi Sumbar untuk mewujudkan Sumbar madani," tutupnya.

Peresmian nama baru Masjid ini juga turut dihadiri oleh 58 orang keluarga besar Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi dari Arab Saudi.

Wartawan : Tio Furqon Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat