Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pesisir Selatan

Perahu Terbalik Saat Menyeberangi Sungai, Dua Warga Dilaporkan Hanyut Terbawa Arus

TVRI Sumatera BaratSeputar Sumbar 10 Mei 2024 JAM 20:36:27 WIB

PESISIR SELATAN - Dua warga dilaporkan hanyut terbawa arus saat menyeberangi sungai di Nagari Lunang, Kecamatan Lunang, Kabupaten Pesisir Selatan, Kamis, 9 Mei 2024.

Kepala Kantor SAR Padang Abdul Malik melalui Kordinator Unit Siaga SAR Pesisir Selatan, Riko Likardo mengatakan, korban merupakan dua orang pria atas nama Dani (21) dan Ujang (25).

Dikatakan Riko, pihaknya menerima laporan bahwa pada Kamis, 9 Mei 2024 sekitar pukul 11.00 WIB kedua korban dilaporkan hanyut setelah perahu yang mereka gunakan untuk membawa sawit terbalik saat menyeberangi sungai.

"Berdasarkan laporan yang kita terima, kedua korban sedang menyeberangi sungai dengan menggunakan perahu namun di tengah sungai perahu mereka terbalik dan diduga kedua korban tidak bisa berenang sehingga mereka hanyut. Warga sudah berusaha melakukan pencarian namun korban tidak ditemukan hingga kami menerima laporan kejadian tersebut," ucapnya, Jumat, 10 Mei 2024.

Atas laporan itu, pencarian pun dilakukan oleh tim SAR gabungan hingga hari ini (Jumat, 10 Mei 2024). Namun hingga pukul 18.00 WIB korban tak kunjung ditemukan.

"Tadi pagi pada pukul 07.00 WIB tim gabungan melanjutkan pencarian dengan menyisir aliran sungai menggunakan LCR dengan panjang area pencarian kurang lebih 3 km dari lokasi awal korban dinyatakan hilang. Namun hingga pukul 18.00 WIB hasilnya masih nihil," tambahnya.

Ia menyebut, pencarian akan dilanjutkan besok, sabtu, 11 Mei 2024 sekitar pukul 07.00 WIB dengan tetap melibatkan unsur terkait, diantaranya Kantor SAR Padang, BPBD Pesisir Selatan, BPBD Muko-muko, Polsek Lunang Silaut, Koramil Pancung Soal, perangkat pemerintahan dan masyarakat.

Wartawan : Tio Furqon Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat