Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaDaerah

ANGKA PENGANGGURAN SUMBAR MASIH DI ATAS NASIONAL

TVRI Sumatera BaratSeputar Sumbar 26 November 2023 JAM 06:00:00 WIB

Dinas tenaga kerja dan Transmigrasi Provinsi Sumatera Barat mencatat, terjadi penurunan angka pengangguran di Sumatera Barat sebesar nol koma empat persen. Meski demikian. Angka pengangguran Sumatera Barat sejauh ini masih berada di atas angka nasional berdasarkan data bps yakni di atas angka 5 koma 8 persen. Kepala Disnakertrans Sumatera Barat Nizam Ul Muluk mengatakan, banyaknya lulusan seperti smk dan sarjana setiap tahunnya seperti di Kota Padang bahkan mencapai angka puluhan ribu orang, tidak sebanding dengan jumlah perusahaan yang ada sehingga berdampak terhadap kurangnya penyerapan tenaga kerja. Meski demikian, keunggulan Sumatera Barat di bidang ekonomi kreatif, pariwisata dan industri kuliner dinilai mampu menyerap lapangan pekerjaan dan mengurangi angka pengangguran tersebut. Disamping itu, disnakertrans juga terus berupaya memberikan pelatihan guna mendorong keahlian tenaga kerja, job fair, termasuk melalui program magang dan penempatan tenaga kerja baik di dalam negeri dan juga keluar negeri.

Wartawan : BIMA PRASETYA/TUA SAMAN SIREGAR
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat