Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

MENGENANG 14 TAHUN GEMPA PADANG

TVRI Sumatera BaratSeputar Sumbar 01 Oktober 2023 JAM 06:00:00 WIB

Sama seperti tahun tahun sebelumnya, tahun ini pemerintah Kota Padang kembali mengenang 14 tahun gempa 30 September yang melanda Kota Padang pada tahun 2009. Semua kegiatan akan dipusatkan di monumen gempa yang dimulai pada pukul 17.15 wib, bertepatan pada saat gempa berkekuatan 7,9 sr meluluhlantakkan Kota Padang dan sekitarnya. Dalam doa bersama dan tabur bunga mengenang korban gempa, pemko juga mengundang keluarga korban dan pelaku sejarah di masanya yakni fauzi bahar. Monumen gempa menjadi catatan fakta sejarah bahwa sebanyak 1117 nyawa melayang .nama nama yang menjadi korban terpartri jelas di tugu gempa. Mengenang 14 tahun gempa padang bukan untuk membuka kembali luka lama, melainkan untuk mengingatkan warga kota padang untuk sellau siaga terhadap potensi bencana alam baik gempa , banjir ataupun  stunami.

Wartawan : DELIMA FEBRIA/TUA SAMAN S
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat