Berita ❯ Kabupaten Kepulauan Mentawai
24 PASKIBRAKA ALAMI LAKALANTAS
TVRI Sumatera Barat • Seputar Sumbar 20 Agustus 2023 JAM 06:00:00 WIB
Nahas, 24 Anggota Paskibraka Tahun 2023 yang diketahui terdiri dari 18 pria dan 6 wanita, mengalami kecelakaan tunggal dalam Mini Bus Bkkbn milik Dpmdp2kb Mentawai Di Kilometer Tiga Desa Tuapejat Kecamatan Sipora Utara. Paskibraka tersebut dalam perjalanan dari Kilometer Nol, Menuju Kilometer Sembilan. berdasarkan keterangan Kasatlantas Polres Mentawai Iptu Desmetri yang berada di Tkp mengatakan,diduga mini bus mengalami rebah kuda atau terbalik karena sopir kurang hati-hati. sementara itu, jumlah penumpang over kapasitas dari jumlah normal 16 penumpang.sehingga sopir mengalami hilang kendali saat berada di tikungan tajam dekat jurang dan kendaraan keluar dari badan jalan. tidak ada tabrakan dengan kendaraan lain, namun Anggota Paskibraka tersebut mengalami luka lecet atau luka ringan. sehingga korban langsung dilarikan ke rumah sakit umum daerah Mentawai untuk mendapatkan penanganan medis. sementara Sopir sendiri merupakan Pelatih Paskibraka yang merupakan Personil Kepolisian, yang selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan. setelah mendapatkan penanganan medis dan sempat dijenguk oleh Pj Bupati Kepulauan Mentawai, Anggota Paskibrakan sudah bisa dibawa pulang.
Wartawan : KORNELIA SEPTIN RAHAYU
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon Ingin Museum PDRI di Kabupaten Limapuluh Kota Jadi Ikon Museum Sejarah di Indonesia
21 Desember 2024 JAM 19:13:36 WIB
Tingkatkan Layanan di Masa Nataru, KAI Divre II Sumbar Operasikan Stasiun Kampung Jua Padang
21 Desember 2024 JAM 19:11:41 WIB
Kapolda Sumbar Cek Kesiapan Jalan Tol di Wilayah Padang Pariaman
21 Desember 2024 JAM 19:09:57 WIB