Berita ❯ Kota Pariaman
RIBUAN WARGA PARIAMAN BELUM LAKUKAN PEREKAMAN KTP
TVRI Sumatera Barat • Pemerintahan 07 Agustus 2023 JAM 06:00:00 WIB
Badan pengawas pemilu, Bawaslu Kota Pariaman terus mendorong pihak dukcapil setempat untuk segera menyelesaikan perekaman E-Ktp. Berdasarkan data yang dimiliki pihak bawaslu masih terdapat ribuan atau sekitar 1500 lebih atau sekitar 2,14 persen warga Kota Pariaman yang punya hak pilih belum melakukan perekaman KTP dan itu didominasi oleh pemilih pemula. Ketua Bawaslu Pariaman Riswan mengatakan berdasarkan Undang-Undang warga negara Indonesia, pada hari pemungutan suara sudah genap berumur 17 tahun atau lebih, sudah kawin, atau sudah pernah kawin mempunyai hak memilih. Adapun salah satu syarat agar warga negara Indonesia tersebut dapat menggunakan hak pilihnya berdomisili di wilayah administratif pemilih yang dibuktikan dengan KTP Elektronik. Mengingat begitu pentingnya E-Ktp bagi pemilih dalam menyalurkan hak pilih, bawaslu mendorong pihak dukcapil untuk segera menyelesaikan proses perekaman terhadap warga yang punya hak pilih pada pemiilu 2024 mendatang. Dalam proses penuntasan perekaman tersebut tentu dukcapil dapat menggunakan beragam alternatif cara. Tidak hanya menerima dan melakukan perekaman di kantor melainkan dapat juga mengintensifkan kunjungan langsung kewilayah-wilayah sebagai upaya jemput bola kepada warga yang belum melakukan perekaman.
Wartawan : IRWAN SANTOSO
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Gunung Marapi Sumbar Kembali Erupsi Pagi Ini, Kolom Abu 1.200 Meter di Atas Puncak
07 Maret 2025 JAM 08:14:39 WIB

Seorang Nelayan Hilang di Perairan Pesisir Selatan, Pecahan Kapal Ditemukan
07 Maret 2025 JAM 08:12:27 WIB

Longsor di Panorama 1 Sitinjau Lauik, Akses Jalan Padang-Solok Lumpuh
05 Maret 2025 JAM 21:31:13 WIB