Berita ❯ Kabupaten Dharmasraya
Korban demam berdarah meningkat
Kontributor Daerah • Kesehatan 14 Januari 2016 JAM 07:27:10 WIB
Hingga kini penderita demam berdarah di Kabupaten Dharmasraya meningkat. Enam orang meninggal dunia dan 184 pasien demam berdarah di rawat Rumah Sakit dan Puskemas.
Penderita demam berdarah meningkat di rumahRumah Sakit Daerah Sungai Dareh Kabupaten Dharmasraya. Sejak beberapa hari ini, seluruh bangsal penyakit dalam menampung pesien demam berdarah. Serangan demam berdarah yang terjadi di Kabupaten Dharmasraya merupakan kejadian yang pertama kalinya.
Menurut data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya pada tahun 2015 penderita demam berdarah yang meninggal dunia bejumlah enam orang dan pasien yang di rawat berjumlah 108 orang dan untuk bulan Januari tahun ini penderita demam berdarah berjumlah 76 orang. Penderita yang di rawat akibat demam berdarah baik dewasa dan anak-anak juga dirawat dipuskemas dan RSUD Sungai Dareh.
Menyikapi hal ini Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya kini memasang tenda dari bpbd untuk menampung penderita dbd meningkat/yang terjadi di Kabupaten Dharmasraya. dengan adanya wabah demam berdarah ini maka Pemerintah Kabupaten Dharmasraya menyatakan Kejadian Luar Biasa demam berdarah untuk Dharmasraya.
Wartawan : Eko Pangestu
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Lansia di Padang yang Tenggelam Saat Menyeberang Sungai Ditemukan Meninggal Dunia
20 November 2024 JAM 20:51:38 WIB
KPU Sumbar Ingatkan Paslon Tidak Kampanye di Media Sosial Selama Masa Tenang
19 November 2024 JAM 21:52:25 WIB
Optimalkan Penyusunan Rencana Kerja, DPRD Sumbar Konsultasi ke Kemendagri
19 November 2024 JAM 21:50:18 WIB