Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pesisir Selatan

MASYARAKAT DIMINTA SAMPAIKAN TANGGAPAN DAN MASUKAN TERHADAP CALON ANGGOTA PPS

TVRI Sumatera BaratPolitik 07 Januari 2023 JAM 06:00:00 WIB

KPU Pesisir Selatan telah mengumumkan sebanyak 2.392 calon anggota PPS yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, jumlah tersebut meliputi 15 kecamatan dan 182 Nagari se- Pesisir Selatan. Ketua KPU Pesisir Selatan menjelaskan masyarakat dapat menyampaikan tanggapan dan masukan terhadap calon anggota PPS yang dinyatakan lulus seleksi administrasi tersebut, tanggapan tersebut  dapat disampaikan langsung ke KPU Pesisir Selatan maupun melalui email yang disediakan.


Masyarakat dapat memberikan tanggapan jika diantara nama-nama calon anggota PPS lulus administrasi terlibat sebagai anggota partai politik, kemudian tidak berdomisili di wilayah kerja PPS serta sejumlah kriteria lain yang telah ditetap dalam undang-undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu yang termaktum dalam pasal 72 terkait persyaratan menjadi anggota PPS.


Masa tanggapan dan masukan akan berakhir pada 14 januari 2023, sehingga berdasarkan tanggapan yang diberikan, KPU Pesisir Selatan dapat melakukan klarifikasi kepada yang bersangkutan pada tahap wawancara setelah mengikuti seleksi tertulis. Tanggapan dan masukan tersebut merupakan bagian penting agar calon anggota PPS terpilih nanti adalah orang-orang yang telah memenuhi persyaratan dan tidak melanggar ketentuan sebagai penyelenggara Pemilu badan ad hoc tingkat kelurahan atau desa.

 

Wartawan : BAMBANG PUTRA NIKO
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat