Berita ❯ Kota Sawahlunto
Peletakan Batu Pertama Revitalisasi Makam M.Yamin
Kontributor Daerah • Seputar Sumbar 25 Januari 2017 JAM 06:22:14 WIB
Pemerintah Kota Sawahlunto memulai pemugaran Makam Pahlawan Nasional Mahaputra Muhammad Yamin di Desa Talawi Mudik ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Gubernur Sumatera Barat. Revitalisasi ini bertujuan mengenang jasa-jasa m. Yamin kepada Bangsa Indonesia baik pada masa pra kemerdekaan hingga pasca kemerdekaan. Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno bersama Walikota dan Wakil Walikota Sawahlunto, Ali Yusuf dan Ismed meletakkan batu pertama pertanda dimulainya revitalisasi Makam Pahlawan Nasional Mahaputra Muhammad Yamin di Desa Talawi Mudik Kota Sawahlunto.
Peletakan batu pertama ini juga dihadiri Yang Dipertuan Daulat Raja Alam Pagaruyung,Paduka Sri Baginda Sultan Muchdan Taher Bakri, serta unsur forkopinda. Pemerintah akan membangun monumen patung m. Yamin setinggi 370 sentimeter dengan bahan perunggu,dimana ukuran monumen setinggi 120 sentimeter dan tinggi patung 250 sentimeter. Selain itu, sejumlah bangunan di area makam juga akan direhab,diantaranya Pelataran Taman, penambahan kolam serta perubahan-perubahan lainnya.
Walikota Sawahlunto dalam pidatonya menjelaskan revitalisasi ini bertujuan untuk mengenang jasa-jasa m. Yamin kepada Bangsa Indonesia baik pada masa pra kemerdekaan hingga pasca kemerdekaan. Selain itu pemugaran ini untuk menghidupkan kembali nama M. Yamin di nusantara khususnya kepada generasi muda penerus bangsa. Tidak hanya itu, setelah revitalisasi ini tuntas, pemerintah berharap kunjungan ziarah malam ke makam semakin meningkat. Imbasnya, perekonomian masyarakat Talawi juga ikut meningkat khususnya homestay dan kuliner. Walikota juga menambahkan, anggaran untuk revitalisasi ini berasal dari dana APBD Kota Sawahlunto senilai 2,75 miliar rupiah dimana saat proses berjalan akan dibantu dengan dana APBN dari Kementerian Sosial Republik Indonesia.
M. Yamin dilahirkan di Talawi, Sawahlunto, 24 agustus tahun 1903 dan wafat di Jakarta 17 oktober 1962 merupakan seorang sastrawan, sejarawan, budayawan, wartawan, politikus sekaligus ahli hukum serta pahlawan nasional. M. Yamin juga pelopor lahirnya sumpah pemuda dan puisi modern. Selain itu M Yamin juga pencipta lambang Gajah Mada yang merupakan cikal bakal lambang Corps Polisi Militer saat ini. Menurut sejarahnya, jasad M. Yamin dimakamkan di Surau Tapian, Talawi Mudiak dan dipindahkan ke makam saat ini di Talawi Hilir bersebelahan dengan ayahanda tercinta, Usman Gelar Baginda Chatib.
Wartawan : INSAN KAMIL DAKOGA
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
KPU Sumbar Tegaskan Aturan dan Tata Cara Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024
25 November 2024 JAM 21:08:31 WIB
Masa Tenang Pilkada 2024, Tim Gabungan Satpol PP Padang Lakukan Pembersihan APK
25 November 2024 JAM 09:16:21 WIB
Seorang Remaja Terseret Ombak di Pantai Pasir Jambak Padang, Pencarian Masih Dilakukan
24 November 2024 JAM 20:22:35 WIB