Berita ❯ Kabupaten Limapuluh Kota
: PANWASCAM DIMINTA LAKUKAN PENGAWASAN MELEKAT VERIFIKASI FAKTUAL
TVRI Sumatera Barat • Politik 23 November 2022 JAM 06:00:00 WIB

Pasca verifikasi faktual tahap awal,komisi pemilihan umum Kab. 50 Kota bakal kembali melakukan verifikasi faktual perbaikan terhadap partai politik peserta pemilu serentak tahun 2024 yang belum memenuhi syarat kelengkapan keanggotaan. Bawaslu meminta anggota panwascam yang mecapai puluhan orang utuk melakukan pengawasa verifikasi faktual tersebut secara melekat.panwascam diminta juga diminta untuk menjadi penunjuk jalan bagi petugas kpu yang melakukan verifikasi,terutama ke daerah-daerah terjauh yang tidak bisa diawasi oleh bawaslu. Sebelumya proses verifikasi faktual diawali dengan menunjukan sk kepengurusan tetap atau sk kepengurusan yang baru dan menunjukan ktp-el asli dan kta pengurus dari masing-masing parpol,dan dilanjutkan dengan verifikasi faktual keanggotaan partai politik kerumah-rumah masyarakat anggota partai politik.Untuk itu peran panwascam dalam pengawasan sangat penting,termasuk KPU juga harus terus melakukan koordinasi dengan partai politik.
Selain itu dalam menjalankan tugas,panitia pengawas pemilihan kecamatan (Panwascam) juga terus menjalin ikatan yang kuat antar anggota baik dalam kegiatan internal maupun eksternal,terutama dalam menjalankan tugas pokok utama dalam pemilu serentak tahun 2024. Panwascam juga harus terus melakukan pencegahan-pencegahan terhadap pelanggaran-pelanggaran pemilu serta bagaimana menjalankan tugas sebagai pengawas pemilihan umum di masa sekarang yang dipenuhi dengan tantangan baru serta problematika yang kompleks. Ketika ada temuan dalam pengawasan,ada potensi pelanggaran oleh kpu sebagai pelaksana verifikasi, tentu dilakukan pencegahan.
Wartawan : EDWARD
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Diduga Lakukan Penyalahgunaan BBM Subsidi, Seorang Pria Ditangkap Sat Reskrim Polres Payakumbuh
11 Maret 2025 JAM 13:46:15 WIB

Beraktivitas di Bulan Ramadan, Dua Kafe Karaoke di Padang Ditertibkan Satpol PP
11 Maret 2025 JAM 08:54:21 WIB

Ditreskrimsus Polda Sumbar Ungkap Kasus Penyalahgunaan BBM Subsidi di SPBU Lubuk Basung
10 Maret 2025 JAM 22:09:31 WIB