Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

SIDAK, BBPOM TIDAK TEMUKAN BAHAN BERBAHAYA DI PASAR RAYA PADANG

TVRI Sumatera BaratSerba serbi Ramadhan 08 April 2022 JAM 06:00:00 WIB

Sidak ini dilakukan terhadap sejumlah bahan makanan yang diduga berpotensi mengandung bahan bahan berbahaya seperti pengawet pewarna dan lainnya. Dalam kegiatan sidak ini, balai besar pengawasan obat dan makanan menurunkan satu unit mobil laboratorium keliling yang digunakan langsung untuk memeriksa sample sample makanan yang dipilih secara acak.

Beberapa sample makanan  yang di uji diantaranya kerupuk, cendol dan ikan asin. Dari hasil uji sampling yang dilakukan ini, tidak ditemukan adanya kandungan bahan berbahaya yang terdeteksi pada bahan bahan makanan tersebut.

Wakil ketua komisi IX DPR RI Nihayatul Wafiroh yang turun langsung bersama anggota komisi lainnya dalam kegiatan ini berharap meski tidak ada temuan bahan berbahaya BBPOM tetap melakukan pengawasan intensif terhadap peredaran makanan, minuman maupun obat obatan di kota padang terutama selama Ramadhan ini.

Wartawan : SHERLY / JONI BAKRI
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat