Berita ❯ Kota Padang
POSITIF COVID-19 DI SMP N 10 SUDAH 7 ORANG
TVRI Sumatera Barat • Kesehatan 21 Februari 2021 JAM 06:49:04 WIB
Puskesmas Ambacang, kembali mengkomfirmasi kasus Positif Covid-19 di SMP Negeri 10 Padang bertambah sebanyak 4 orang. Dengan adanya penambahan 4 orang yang Positif tersebut, maka hingga 19 Februari 2021, kasus Positf Covid-19 Di SMP Negeri 10 sudah mencapai 7 orang. Puskesmas Ambacang kembali mengkomfirmasi adanya tambahan kasus temuan Positif Covid-19 di sekolah menengah pertama Negeri 10 Padang, sebanyak 4 orang. Dari 4 orang itu, 1 orang merupakan siswa berjenis kelamin laki-laki dinyatakan Positif berdasarkan pengambilan test usap yang dilakukan pada tanggal 15 Februari 2021. Sementara itu, 1 orang berjenis perempuan dan 2 orang lelaki yang ke-3 nya merupakan siswa yang mengikuti test usap pada tanggal 17 Februari 2021.
Korlap Covid-19 Puskesmas Ambacang, Frista Maulina mengatakan, dengan adanya tambahan 4 orang Siswa yang Positif, maka kasus Positif di SMP Negeri 10 Padang itu menjadi 7 orang, karena sebelumnya 2 Guru dan 1 siswanya sudah dinyatakan Positif Covid-19. Terpantau, hingga tanggal 19 Februari 2021, pihak Puskesmas Ambacang masih melakukan pengambilan sampel usap siswa SMP N 10 Padang itu bersama orang - orang yang di duga ada kontak dengan 7 orang yang telah Positif di SMP Negeri 10 Padang. Pihak Puskesmas menargetkan dalam seminggu kedepan seluruh Siswa SMP Negeri 10 Padang selesai di ambil sampel test usapnya.
Wartawan : REDO JAYUSMAN
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon Ingin Museum PDRI di Kabupaten Limapuluh Kota Jadi Ikon Museum Sejarah di Indonesia
21 Desember 2024 JAM 19:13:36 WIB
Tingkatkan Layanan di Masa Nataru, KAI Divre II Sumbar Operasikan Stasiun Kampung Jua Padang
21 Desember 2024 JAM 19:11:41 WIB
Kapolda Sumbar Cek Kesiapan Jalan Tol di Wilayah Padang Pariaman
21 Desember 2024 JAM 19:09:57 WIB