Berita ❯ Kabupaten Sijunjung
Banjir Melanda Pulau Punjung Dharmasraya Akses Jalan Terputus
Kontributor Daerah • Bencana Alam 22 Januari 2020 JAM 06:54:06 WIB
Tingginya curah hujan di Kabupaten Dharmasraya dan Kabupaten Sijunjung, beberapa wilayah sekitar terendam banjir dan longsor.
Salah satunya Jalan Lintas Sumatera yang di terjang banjir dengan ketinggian satu meter. Jalan Lintas Sumatera Jorong Sialang Nagari Gunung Selasi Kecamatan Pulau Punjung Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat terendam banjir.
Banjir ini terjadi akibat luapan air Sungai Batang Takung yang meluap karena hujan deras yang turun sejak tadi malam. Banjir ini sempat memutus arus lalu lintas di Pulau Punjung Dharmasraya dan mengakibatkan kemacetan panjang. 30 personil kepolisian dan BPBD Kabupaten Dharmasraya telah di lokasi untuk mengatur arus lalu lintas dan mengamankan titik- titik yang rawan banjir serta longsor.
Tidak hanya akses jalan, banjir juga merendam sejumlah rumah warga di Daerah Dharmasraya dan Sijunjung. Sementara itu di perbatasan Kabupaten Dharmasraya dengan Sijunjung, satu gudang pupuk di Takung Kamang Baru Kabupaten Sijunjung, dihantam longsoran tanah hingga menutup badan jalan. Longsor juga mengakibatkan pohon tumbang di bahu Jalan Lintas Sumatera di kilometer 2 Kiliranjau Nagari Muaro Takung Kecamatan Kamang Baru Kabupaten Sijunjung. Masyarakat dan babinsa saat ini masih bergotong royong membersihkan material pohon tumbang dan tanah longsor sambil menunggu alat berat yang sedang menuju lokasi. BPBD terus menghimbau warga untuk waspada terhadap ancaman banjir dan longsor mengingat kondisi cuaca yang masih belum stabil.
Wartawan : EKO / REDO
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Gunung Marapi Sumbar Kembali Erupsi, Kolom Abu 800 Meter di Atas Puncak
25 April 2025 JAM 17:14:45 WIB

Sejumlah Pasangan Ilegal Terjaring Razia Satpol PP Padang saat Berduaan di Kamar Penginapan
25 April 2025 JAM 17:12:52 WIB

Petugas KAI Divre II Sumbar Selamatkan ODGJ dari Percobaan Bunuh Diri di Rel Kereta
24 April 2025 JAM 14:42:39 WIB