Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Limapuluh Kota

Hendak pesta narkoba, empat ABG dibekuk BNN

Kontributor DaerahHukum 17 Mei 2016 JAM 06:25:54 WIB

Diduga hendak menggelar pesta narkoba jenis ganja kering, 4 dari 7 orang Anak Baru Gede (ABG) dibekuk Badan Narkotika Nasional Kota Payakumbuh bersama personil Polres Lima Puluh Kota. Meski gagal mendapatkan barang bukti narkoba, keempat ABG tersebut positif mengkonsumsi narkoba.

Empat orang ABG dari berbagai tempat di Payakumbuh dan Kab. Lima Puluh Kota hanya bisa tertunduk saat di interogasi penyidik di BNN Payakumbuh. Keempatnya dibekuk BNN dan Polisi dalam sebuah operasi di kawasan Lubuak Bangku Kab. Lima Puluh Kota. Mereka dibekuk karena diduga hendak menggelar pesta narkoba jenis ganja kering.

Namun sayang 3 dari 7 orang tersebut berhasil melarikan diri. Penangkapan keempat tersangka APP (17) warga Balai Jariang Kecamatan Payakumbuh Utara, MI (16) beralamat di Jorong Aia Putiah Kecamatan Harau, WA (16) mengaku tinggal di Jorong Koto Tuo Kecamatan Harau serta GNEP (28) seorang residivis kasus narkoba, juga tinggal di Jorong Aia Putiah Kecamatan Harau Kab. Lima Puluh Kota berhasil dilakukan berkat informasi warga yang menyebutkan bahwa sering terjadi pesta narkoba di sebuah rumah di Jorong Aia Putiah Kecamatan Harau.

Dari informasi tersebut, BNN dan Satres Narkoba mulai melakukan penyelidikan, hingga dilakukan penggerebekan namun pemilik ganja dan barang buktinya berhasil dibawa kabur. Dari informasi yang dihimpun dari masyarakat, disebutkan bahwa disalah satu rumah di Jorong Aia Putiah di Kecamatan Harau sering digelar pesta narkoba jenis ganja kering. Menurut warga, minimal pesta narkoba tersebut digelar satu kali dalam dua hari.

Meski tidak menemukan barang bukti narkoba jenis ganja kering, keempatnya tetap diamankan Polisi untuk penyelidikan lebih lanjut. Dari keempatnya Polisi mengamankan satu unit pistol korek api mainan, satu buah samurai serta sejumlah HP. Dari tes Urine yang dilaksanakan, keempatnya positif mengkonsumsi narkoba jenis ganja kering.

Hingga kini, keempatnya masih menjalani pemeriksaan di BNN Payakumbuh. Sebelumnya, razia serupa juga dilakukan BNN di Payakumbuh, dari rumah pasangan suami istri yang diduga akan menggelar pesta narkoba jenis Sabu-sabu, BNN juga belum berhasil mendapatkan barang bukti sabu-sabu. Sebab operasi tersebut diduga bocor.

Wartawan : Edward
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat