Berita ❯ Kabupaten Limapuluh Kota
Puluhan Anak di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Sumatera Barat Terima Remisi
Kontributor Daerah • Seputar Sumbar 24 Juli 2019 JAM 06:55:29 WIB
Puluhan anak binaan di lembaga pembinaan khusus anak LPKA atau Lapas Anak Tanjung Pati Sumatera Barat menerima remisi dalam peringatan hari anak tahun 2019. Dari puluhan penerima remisi tersebut, empat orang diantara bebas dari LPKA.
Meski tidak ada peringatan hari anak nasional tahun 2019 secara resmi di lembaga yang membina anak dan perempuan tersebut, namun hari anak yang jatuh pada hari ini, tetap menjadi hari yang bahagia bagi puluhan anak yang dibina di LPKA. Puluhan anak yang tersandung berbagai kasus tersebut menerima remisi atau pengurangan masa tahanan. Jumlah remisi yang beragam tersebut merupakan berkah tersendiri bagi puluhan anak yang berasal dari berbagai Kabupaten Kota di Sumatera Barat itu.
Bahkan empat orang anak yang dibina di LPKA tersebut, bisa merasakan kembali udara bebas setelah beberapa waktu harus menjalani pembinaan di tempat itu, mereka bisa berkumpul kembali bersama keluarga setelah menerima remisi bebas. Penyerahan remisi tersebut digelar di mesjid yang ada di lingkungan LPKA.
Tiga orang warga binaan yang hari itu bebas, mewakili puluhan orang warga binaan lainnya dalam menerima remisi yang diberikan pemerintah. Sebelumnya, puluhan warga binaan yang tersandung kasus pencurian, asusila dan narkoba itu dibina dengan berbagai ketrampilan hidup, sehingga saat mereka bebas nanti bisa kembali diterima di tengah-tengah masyarakat dan keluarga. Mereka yang telah bebas, diharapkan tidak lagi kembali mengulang perbuatan yang sama sehingga harus kembali menjalani pembinaan di LPKA. Saat ini jumlah warga binaan di LPKA mencapai 117 orang yang terdiri dari 48 orang anak dan sisanya warga binaan perempuan.
Wartawan : EDWARD
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Ketua DPRD Sumbar Minta UPTD SAMSAT Painan Petakan Seluruh Objek Pajak Guna Tingkatkan PAD
26 Desember 2024 JAM 21:37:38 WIB
Seminggu Periode Nataru, KAI Divre II Sumbar Layani 42.927 Penumpang
26 Desember 2024 JAM 21:35:16 WIB
Ketua DPRD Sumbar Dorong UPTD BPBALP Sungai Nipah Pesisir Selatan Tingkatkan PAD
24 Desember 2024 JAM 21:18:15 WIB