Berita ❯ Kota Padang
Sampah Harus Diolah Di Kota Padang
TVRI Sumatera Barat • Lingkungan 20 Juni 2019 JAM 06:20:12 WIB
Mengantisipasi semakin bertambahnya volume sampah di Kota Padang, masyarakat dihimbau untuk peduli terhadap lingkungan. Hal tersebut dapat diwujudkan dengan memisahkan antara sampah organik dan an-organik, agar dapat diolah kembali.
Dalam sehari produksi sampah di Kota Padang mencapai 600 ton. Pasca libur lebaran, produksi sampah di Kota Padang hingga 700 Ton prharinya. Meningkatnya produksi sampah usai lebaran lalu disebabkan, banyaknya kunjungan yang datang ke Kota Padang untuk menikmati liburan.
Sampah terbanyak berasal dari sampah domestik atau sampah makanan dari masyarakat, didominasi ditemukan di sejumlah destinasi wisata. Untuk mengantisipasi volume sampah setiap harinya, masyarakat dihimbau agar meningkatkan kesadarannya terhadap lingkungan. Dengan cara memilah sampah, sampah-sampah yang bisa didaur ulang bisa dijual dan menghasilkan uang.
Wartawan : HARMALIA CAHYANI/ JONI SARTIKA
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Diduga Hilang Kendali, Minibus Tabrak Dua Truk di Baypass Padang
29 November 2024 JAM 15:16:08 WIB
Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 Berjalan Lancar, KPU Sumbar Selenggarakan Tahapan Rekapitulasi Suara Mulai Besok
27 November 2024 JAM 21:21:00 WIB
Hasil Quick Count Pilgub Sumbar 2024, Pasangan Mahyeldi-Vasko Unggul 77,58 Persen Suara
27 November 2024 JAM 21:19:03 WIB