Berita ❯ Kota Padang
Gempa Tidak Untuk Ditakuti Tapi Diwaspadai
TVRI Sumatera Barat • Bencana Alam 12 Februari 2019 JAM 06:06:51 WIB
Terkait ancaman gempa yang berkekuatan 8,9 Skala Richter di Sumater Barat, pakar gempa menghimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaannya. Terutama warga yang tinggal disepanjang pesisir pantai.
Menurut pakar gempa Sumatera Barat Badrul Mustova, seharusnya masyarakat tidak menjadikan gempa tersebut suatu moment yang ditakuti justru harus diwaspadai. Sebab, gempa berkekuatan besar yang berpusat di megatrust ini sudah diprediksi sejak tahun 2005 lalu oleh sejumlah peneliti dan telah disosialisasikan kepada masyarakat.
Terkait ancaman gempa besar disumbar ini, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah maupun pemerintah pusat untuk meningkatkan upaya mitigasi bencana khusus di Sumatera Barat, terutama di kabupaten Kepulauan Mentawai sebgaai pusat gempa megatrust dan di tujuh kabupaten kota yang berada di sepanjang pantai barat sumbar. Salah satu upaya mitigasi bencana yang hingga saat ini masih gencar dilakukan pemerintah yaitu melaksankan simulasi gempa dan tsunami. Selain itu, pemerintah saat ini juga tengah mengoptimalkan pembangunan sejumlah shleter dan perbaikan alat deteksi dini atau sirine.
Wartawan : HARMALIA CAHYANI/ JONI BAKRI
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 Berjalan Lancar, KPU Sumbar Selenggarakan Tahapan Rekapitulasi Suara Mulai Besok
27 November 2024 JAM 21:21:00 WIB
Hasil Quick Count Pilgub Sumbar 2024, Pasangan Mahyeldi-Vasko Unggul 77,58 Persen Suara
27 November 2024 JAM 21:19:03 WIB
Sebanyak 829 Napi di Lapas Padang Ikut Salurkan Hak Pilihnya pada Pilkada Serentak 2024
27 November 2024 JAM 21:16:13 WIB