#mediapemersatubangsa
Kontributor Daerah • Kota Solok09 Mei 2017 - 06:21 WIB
Reporter : ARIE PRATAMA SETIAWAN • Editor : Redaksi Berita
Mesjid Agung Al-Muhsinin Kota Solok, selain di gunakan untuk beribadah tapi di gunakan untuk pertemuan dan musyawarah oleh masyarakat. Pengunjung yang datang ke mesjid tersebut tidak hanya dari dalam daerah namun juga banyak dari luar daerah. Mesjid Agung Al-Muhsinin di Kota Solok saat ini telah menjadi icon Kota Solok, di tambah lagi Kota Solok saat ini juga di sebut dengan Kota Beras Serambi Madinah.
Meskipun tidak dinyatakan sebagai daerah tujuan wisata namun kenyataannya banyak yang menjadikan Mesjid Agung Al-Muhsinin ini sebagai wisata religi. Mesjid agung ini selain berfungsi sebagai tempat ibadah atau shalat berjamaah, kemudian mendengar pengajian tetapi juga di gunakan untuk pertemuan dan musyawarah dan juga untuk berbincang santai dengan teman dan sahabat biasanya di lakukan se usai shalat berjamaah terutama pada waktu siang dan sore hari.
Masyarakat yang bepergian ke daerah seperti Sawahlunto, Sijunjung, damasraya dan begitupun dari arah sebaliknya biasanya ada yang sengaja untuk mampir ke mesjid ini untuk shalat atau istrahat sejenak, pasalnya suasana mesjid sangat sejuk, nyaman dan menyegarkan. Selain itu perkarangan Mesjid Agung Al-Muhsinin ini memiliki perkarangan yang luas serta memiliki taman ang tertata rapi sehingga menjadi tempat bermain yang mengasyikan bagi anak-anak, banyak juga para orang tua mengajak anak-anaknya ke mesjid untuk bersantai. Kebersihan mesjid yang selalu terjaga dan perkarangan yang tertata rapi membuat pengunjung betah berlama-lama di mesjid ini.
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat