Berita ❯ Kota Padang
KASUS COVID 19 DI PUSKESMAS ULAK KARANG TERUS MELANDAI
TVRI Sumatera Barat • Kesehatan 25 Februari 2021 JAM 06:46:56 WIB
Kasus Covid-19 di puskesmas Ulak Karang Kota Padang terus melandai dari waktu ke waktu. Hal ini terjadi akibat semakin baiknya pemahaman masyarakat tentang Covid-19 dan cara pencegahannya. Perkembangan kasus Covid-19 di Kota Padang terus mengalami penurunan, khususnya di wilayah kerja puskesmas Ulak Karang Kota Padang.
Kepala puskesmas Ulak Karang menjelaskan sejak awal tahun 2021 perkembangan kasus Covid-19 di wilayah kerja puskesmas Ulak Karang berkurang secara signifikan. Sampai saat ini total kasus Covid-19 di puskesmas Ulak Karang sebanyak 228 kasus, dan 5 kasus diantaranya merupakan kasus aktif.
Hal ini sangat jauh berbeda jika di bandingkan dengan kondisi di saat Kota Padang berada di zona merah atau zona orange, setiap harinya terjadi penambahan puluhan kasus baru Covid-19.Sementara itu, untuk penanganan Covid-19, puskesmas Ulak Karang terus mengoptimalkan tracking dan tracing serta melakukan kunjungan rumah bagi pasien yang memiliki komorbid.Meskipun jumlah kasus menurun, pihak puskesmas tetap melakukan upaya maksimal dalam tracking dan tracing khususnya terhadap pasien kontak erat.
Dokter Chelsi menilai kesadaran dan pengetahuan masyarakat saat ini terhadap Covid-19 semakin membaik, dibuktikan dengan masyarakat tidak lagi menganggap kasus positif Covid-19 merupakan aib dan harus di kucilkan tetapi pasien Covid-19 merupakan korban yang butuh diberikan bantuan baik secara moril ataupun finansial untuk sembuh.
Wartawan : IRWAN SANTOSO/ ATVRIANDI
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Ketua DPRD Sumbar: Program Makan Bergizi Gratis Harus Gerakkan Ekonomi Lokal
05 Januari 2026 JAM 06:47:30 WIB
Puncak Arus Balik Nataru, Bandara Internasional Minangkabau Dipadati Penumpang Malam Ini
04 Januari 2026 JAM 19:58:36 WIB
Mutasi Besar di Polda Sumbar: Kapolda Lantik Sejumlah PJU dan Dua Kapolres Baru
04 Januari 2026 JAM 07:41:24 WIB