Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pesisir Selatan

Puskesmas Harus Aktif Sosialisasikan Upaya Pencegahan Virus Corona

Kontributor DaerahSeputar Sumbar 14 Maret 2020 JAM 06:38:54 WIB

Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Selatan terus meminta jajaran Pusat Kesehatan Masyarakat atau Puskesmas dapat aktif mensosialisasikan tentang upaya Pencegahan Virus Corona. Hal ini dikarenakan jumlah warga Negara Indonesia yang telah terkena Virus Covid 19  semakin bertambah. Meski warga pesisir selatan belum ditemukan adanya tertular Virus Corona, namun kepala dinas kesehatan daerah setempat telah menginstruksikan agar setiap puskesmas dapat  melakukan sosialisasi terkait pencegahan Virus Corona.

Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Selatan Satria Wibawa mengatakan bahkan pihaknya atas nama pemerintah setempat telah mengeluarkan surat edaran ke 22 Puskesmas yang tersebar di 15 Kecamatan didaerah itu. surat edaran tersebut juga berisi tentang kewaspadaan terhadap Virus Corona yang saat ini telah menyebar kesejumlah negara di dunia.

Masyarakat diminta agar tidak panik dengan keluarnya pemberitaan-pemberitaan terkait Virus Corona, namun yang perlu dilakukan adalah agar lebih giat menjaga pola hidup sehat seperti rajin mencuci tangan sebelum dan sesudah Aktivitas, memperbanyak makan Buah dan Sayur  serta rajin berolahraga.

Selain itu, Satria juga Mengkonfirmasi bahwa sekitar satu bulan lalu, juga terdapat satu orang warga pesisir selatan yang pulang dari wuhan, namun telah dilakukan Observasi di kepulauan natuna dan dinyatakan bebas dari Virus Corona. Artinya hingga saat ini pesisir selatan masih nihil terpapar Virus Corona. Untuk itu, pihaknya mengimbau agar masyarakat tidak memercayai berita HOAX yang dapat menimbulkan kepanikan ditengah-tengah masyarakat. Selain itu, Satria mengimbau masyarakat pesisir selatan jika terdapat tanda-tanda atau gejala seperti batuk-batuk yang menyerupai gejala Virus Corona, segera pergi memeriksakan diri ke pusat pelayanan kesehatan setempat.

 

Wartawan : BAMBANG PUTRA NIKO
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat