Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pasaman

Polisi Selidiki Penyebab Tenggelamnya Kapal Wisata

Kontributor DaerahSeputar Sumbar 28 Oktober 2019 JAM 06:27:20 WIB

Kepolisan Resort Polres Pariaman, masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui pasti penyebab tenggelamnya sebuah kapal wisata ke Pulau Angso Duo yang menyebkan meningglnya satu orang penumpang.

Hingga kini Kapten dan ABK Kapal, masih dimintai keterangan dan belum dilakukan penahanan. Kapolres Pariaman AKBP. Andry Kurniawan, yang dihubungi memalui telepon genggamnya menyebut bahwa, pihaknya hingga kini masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti tenggelamnya sebuah kapal wisata ke Pulau Angso Duo, yang menyebabkan meningalnya satu orang penumpang.\

Hingga kini belum ada yang diamankan petugas termasuk Kapten dan ABK Kapal. Petugas masih memintai keterangan sejumlah saksi, guna memperjelas kronologis tenggelamnya kapal wiisata itu. Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Pariaman Indra Sakti, membenarkan adanya peristiwa yang memakan korban jiwa tersebut, pemerintah Kota Pariaman berbela sungkawa atas musibah dan meninggalnya salah seorang penumpang.

Seluruh korban akan difasilitasi pemerintah, untuk pulang kerumah masing-masing, termasuk korban meninggal. Pihaknya kini tengah berkoordinasi dengan pihak asuransi, untuk bantuan korban meninggal dunia. Selain itu, terjadinya musibah tenggelamnya satu kapal wisata di Pariaman yang menggelamkan banyak penumpang, akan menjadi bahan evaluasi kedepanya, bagaimana pengelolaan kapal wisata didaerah itu semakin dikelola dengan baik dan benar, agar musibah serupa tidak terulang lagi. Sementara informasi yang dikumpulkan dilapangan, dari 24 penumpang yang tenggelam berasal dari sejumlah daerah, seperti 12 orang berasal dari rombongan guru SMPN 1 Palupuh Agam, 6 orang berasal dari Aur Malintang Padang Pariaman, 4 orang berasal dari Kota Padang dan 2 penumpang berasal dari Pasaman.

 

Wartawan : ABDUL/ SARIL
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat